AdSense

PPK CIBUNGBULANG GELAR PLENO REKAPITULASI PEMILU 2019



Suara Rakyat Bogor News, Kabupaten Bogor – PPK Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor tengah melakukan pleno rekapitulasi penghitungan suara pemilu 2019 di GOR Rangganis, Jl. Cimanggu Desa Cimanggu I Kecamatan Cibungbulang, Jum’at (19/04/2019).


“Pleno rekapitulasi ini akan dilaksanakan selama lima hari. Mulai dari hari ini, Jum’at (19/04/2019) hingga Selasa (23/04/2019). Mudah-mudahan bisa lebih cepat dari yang ditargetkan,” ungkap Japar Sodik ketua PPK Cibungbulang.


Dalam sidang pleno hari ini, lanjut Japar, para PPS di bantu oleh ketua KPPS masing-masing atau perwakilannya. Dimana mereka diberikan kesempatan membacakan secara langsung dari hasil yang sudah mereka kerjakan sebagai bentuk pertanggung jawaban.

“Dengan cara memberikan kesempatan kepada mereka untuk tampil dan membacakan hasil di sidang pleno tingkat Kecamatan ini, kami kira mereka sudah merasa dihargai atas jerih payahnya. Nanti hasilnya sesuai yang tertera dalam C1 di tiap-tiap TPS,” jelasnya.


Tambah Japar, adapun sistim pelaksanaan pleno ini dibagi dalam 4 kelas pararel. Untuk hari ini yaitu kelas A Girimulya, kelas B Situ hilir, kelas C Ciaruteun Udik, Kelas D Cijujung, berlanjut sampai seterusnya. Satu kelas kurang lebih 108 kelas pararel.


“Alhamdulillah, tidak terlalu banyak hambatan. Masing-masing saksi pun sekarang sudah terlihat begitu banyak dari tiap-tiap desa. Tingkat partisipasi masyarakat di Cibungbulang sudah di atas 80 persen. Kemarin kita menghitung 82 persen, mudah-mudahan kedepannya bisa lebih baik,” katanya. ( Agil )

No comments